Raudhatul Athfal

Logo RA Zumrotul Muttaqien

Pendidikan tidak dimaksudkan sekedar mencetak orang yang pandai menghafal dan menghitung, tetapi melahirkan orang-orang yang berkepribadian matang. Pendidikan tidak hanya tempat mengasah ketajaman otak, tetapi tempat menyemai nilai-nilai dasar kehidupan guna mencapai kehidupan masa depan dan hidup bermasyarakat.
Dengan pendekatan pendidikan karakteristik (akhlaqul karimah) dan materi pendidikan keagamaan yang cukup, ditunjang lingkukan sekitar sekolah yang relijius, maka anak didik tersebut diharapkan akan tumbuh dengan kecakapan diri yang memadai.
Proses pembelajaran dibimbing oleh guru-guru berpengalaman dengan basic pendidikan formal dan pendidikan kepesantrenan ditunjang dengan lingkungan sekolah yang berada dikawasan pesantren.
Materi-materi pendidikan bagi siswa siswi RA Zumrotul Muttaqien telah disusun dan dirancang sedemikian rupa berdasarkan kurikulum Kemenag, dan pesantren.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More